Wah sempet kaget ketika ga sengaja browse memakai google map dan menemukan kondisi atau foto rumah sendiri kira-kira di tahun 2013an..
dan sampai sekarang masih pingin tau bagaimana google bisa merekam semua foto dalam setiap jalan di indonesia
berikut penampakanya sebelum di renovasi
Foto dari sisi kanan |
Foto dari sisi kiri |
Foto tampak depan |
Nah ketemu nih setelah googling , dengan kata kunci "alat merekam google street" , dua merk mobil pun segera digandeng oleh Google Indonesia.. Yaitu Subaru & Chevrolet ehmm identik perusahaan asal Amrik yak.. selalu menggandeng mobil asal tanah kelahirannya broh.. ckckc.
Berikut penampakan Mobil perekam Google Street View :
Lokasi Launching Product : "Orang-orang kami memiliki pengetahuan cukup baik mengenai jalan-jalan di Jakarta," ujar Product Manager Google, Andrew McGlinchey dalam acara peluncuran Google Maps Street View di Cow Feed, Epicentrum Walk Level 1, Jl Hr Rasuna Said, Jakarta, Jumat(23/11/2012) oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Mari Elka Pangestu
Ternyata mereka menggunakan Camera Panoramic Dodeca 2360, sebuah kamera berbentuk sebuah bola yang ukurannya hampir sama dengan ukuran bola softball.
Kamera ini dapat mengambil gambar dalam beberapa angle (sudut) sekaligus (terdiri dari 11 lensa) dengan resolusi 2400 x 1200 pixel dengan kecepatan sampai 30 frame per detik (fps).
Kamera ini harganya sekitar Rp. 450.000.000. :-) dan sejauh ini, kamera tersebut telah merekam foto jalan sepanjang 50.000 mil di Amerika.
Sumurnya gan :
- See more at: http://www.otakku.com/2008/08/28/google-street-view-revolutionary-camera/#sthash.a2JDLZxI.dpuf
Nasib na'as menimpa mobil tersebut , sempat ada kabar berita kecelakaan menabrak angkot di Kota Bogor Jawa Barat , dan sempat di amuk massa karena sopir mobil google street ini melarikan diri setelah menabrak.
Berikut penampakannya bro :
Sumbernya : http://inet.detik.com/read/2013/09/12/173100/2357279/398/mobil-google-street-view-kecelakaan-di-bogor
Efek Samping yang terjadi di Masyarakat & Netizm :
Yaa.. memang Privasi kita sebagai warga negara indonesia terganggu dengan adanya pencitraan 4 dimensi oleh kamera panorama dari google. Namun sudah ada kode etiknya ketika masuk di kawasan zona pemerintahan, militer, kediaman pejabat negara atau mantan presiden tidak dapat terekspose di sini, Gambar Orang dengan wajah & Plat Nopol Kendaraan langsung di samarkan oleh pihak Google.